10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@yoriakitchen dan Instagram/@prayogolinda.idBrilio.net – Pastry dikenal sebagai roti yang diolah dengan cara panggang. Roti ini biasanya terbuat dari gula, susu, mentega, lemak, bubuk pemuai dan/atau telur. Banyak toko yang sudah menyajikan olahan puff pastry.

 

Aneka varian rasa dan penyajian disuguhkan sebagai pilihan. Kombinasi dengan sayuran dan daging terkadang juga kamu temukan. Hal ini yang membuat kamu nggak akan cepat bosan untuk mencicip pastry.

 

Terdapat beberapa jenis produk pastry yang terkenal. Mulai dari choux pastry, croissant pastry, short pastry, phyllo pastry, sampai dengan puff pastry. Produk yang satu ini biasanya kamu temukan dengan karakteristik empuk dan lembut. Terkadang salah satu ciri khasnya terlihat dari luarnya yang bersisik dan terbuat dari adonan berlapis

Jalan Makan "La Riviera"
Jalan Makan “La Riviera”

Puff pastry juga sering diolah dengan beragam rasa dan bahan. Sehingga banyak yang menikmatinya sebagai pengganjal rasa lapar atau camilan santai di cafe. Tapi sekarang kamu nggak perlu repot ke cafe atau toko roti kalau menginginkan pastry.

 

Ada resep praktis  yang perlu kamu coba di rumah. Yuk buat pastry ala kamu! Simak resepnya dalam ulasan brilio.netdari berbagai sumber pada Selasa (20/10).

 

1. Spinach roll.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@yoriakitchen

Bahan:
– 20 x 30 cm instant puff pastry
– 1 cup daun bayam, cincang/iris kasar
– 40 gr keju cheddar (boleh campur parmesan)
– 5 sdm susu full cream
– 1 sdm fiber creme
– 1/4 sdt bubuk bawang putih
– 1/2 sdm butter
– Secubit garam dan lada putih

Bahan topping:
– Keju mozzarella secukupnya
– Parsley bubuk secukupnya

Cara membuat
– Lelehkan butter lalu tumis daun bayam hingga agak layu.

– Masukkan susu, keju, fiber creme, bubuk bawang putih, garam, dan lada lalu tumis hingga bayam layu. Terakhir koreksi rasa.

– Ambil lembaran puff pastry, oleskan tumisan bayam di atas puff pastry lalu gulung puff pastry.

– Iris puff pastry dengan jarak kurang lebih 8 cm (seperti mengiris adonan cinnammon roll)

– Oven puff pastry pada suhu 200 C selama 15 menit.

– Terakhir beri keju mozzarella dan bubuk parsley di atas spinach roll lalu oven kembali selama 5 menit.

 

2. Choco banana puff pastry.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@shirleyliem

Bahan:
– 20 lbr puff pastry 7x7cm
– 50 gr DCC (coklat batang)
– Sekitar 3 bh pisang raja matang

Bahan olesan:
– 1 bh kuning telur

Bahan topping:
– Coklat meses secukupnya

Cara membuat:
– Potong DCC sebanyak 10 bh dengan tebal 1 cm & panjang 3 cm, potong pisang sama besar dengan DCC.

– Letakkan 1 lembar puff pastry, beri potongan pisang dan potongan DCC di tengahnya lalu tutup dengan 1 lbr puff pastry sambil ujungnya ditekan perlahan dengan jari hingga rapat.

– Gunakan garpu sambil ditekan untuk membuat bingkai pinggirannya.

– Olesi permukaan puff pastry dengan kuning telur lalu beri taburan coklat meses untuk topping.

– Panggang suhu 200’C api atas bawah selama sekitar 25 menit/hingga coklat keemasan.

– Angkat dan siap dinikmati.

 

3. Banana milk crispy.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@putriipermanaa

Bahan:
– Puff pastry instan
– Pisang raja (matang) potong kecil-kecil
– 350 gr susu cair
– 150 gr whipp cream cair
– 12 gr maizena
– 85 gr gula pasir
– 3 btr kuning telur
– 1 btr telur utuh
– 1/2 sdt vanila
– 15 gr butter

Bahan topping:
– Chocochips
– Almond slice
– Keju (parut)

Cara membuat:
– Untuk bahan custard, siapkan wadah, campur maizena, telur utuh, kuning telur, kocok dengan whisk hingga larut. Sisihkan.
– Siapkan panci, panaskan susu cair, whipp cream cair, gula pasir (hangat kuku).

– Lalu tuang sedikit susu ke dalam wadah aduk perlahan. Kemudian tuang kembali ke dalam panci.

– Aduk terus menggunakan whisk hingga mengental dan meletup-letup.

– Angkat. Masukkan butter, aduk sebentar. Sisihkan.

– Tunggu dingin dan masukkan ke dalam piping bag.

– Siapkan cetakan ukuran 14 cm oles dengan margarin. Bentuk puff pastry ke dalam cetakan.

– Isi dengan potongan pisang, custard, chocochips, almond slice, dan parutan keju.

– Panggang dengan suhu 200 C api bawah selama 30 menit (hingga berwarna kecokelatan), lanjut pindah ke api atas 180 C selama 10-15 menit hingga berwarna kecokelatan.

 

4. Banana coffee puff pastry.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@prayogolinda.id

Bahan:
– 110 g unsalted butter dingin
– 110 g light brown sugar
– 60 g seduhan kopi (aroma kuat dan kental)
– 10 cm batang kayumanis
– 7.5 cm irisan tipis kulit lemon (kuningnya saja)
– 2 sdt vanilla extract
– 6 buah pisang matang yang masih kokoh/tidak lunak (jika ukuran kecil, pakai 8-9 buah)
– 2 sdm air perasan lemon segar
– 1 pack kulit pastry siap pakai

Cara membuat:
– Lelehkan butter dengan api sedang-besar dalam pan.

– Masukkan brown sugar, kopi, batang kayu manis, dan kulit lemon, aduk terus menerus hingga mendidih.

– Kecilkan api ke sedang-kecil, panaskan dan aduk terus, hingga gula larut sempurna, menjadi kental dan membentuk sirup, kurang lebih 5 menit.

– Singkirkan kayumanis dan kulit lemon. Masukkan vanilla extract, pindahkan pan dari kompor.

– Potong-potong pisang dengan ketebalan 1,5 – 2 cm.

– Masukkan potongan pisang dan air lemon ke campuran sirup, aduk perlahan hingga pisang terlapis sirup seluruhnya.

– Gilas kulit pastry, beri banana-coffee filling, tutup dan oles dengan eggwash.

– Panggang (200°C) hingga mengembang dan keemaasan, isiannya tampak meletup-letup, sekitar 15 menit.

– Nikmati dengan kopi atau es krim.

 

5. Chicken ragout puff.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@buchaskitchen

Bahan kulit:
– Potong puff pastry instan persegi panjang. Sisihkan.

Bahan isi:

– 125 gr ayam fillet
– 1 wortel, potong dadu, rebus
– 1 kentang, potong dadu, rebus
– 1 sdm mentega
– 1 bombai, cincang
– 250 ml susu
– 1 sdm terigu
– 1 tangkai seledri, iris halus
– Gula dan garam secukupnya

Cara membuat:
– Tumis bombai, bawang putih dengan mentega hingga harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata.

– Masukkan ayam, kentang dan wortel, tumis sebentar.

– Masukkan susu cair, masak hingga mendidih dan matang.

– Masukkan bumbu. Aduk rata. Angkat dan dinginkan.

Cara penyelesaian:
– Letakkan isian di atas puff pastry, lipat memanjang.

– Oles bagian atas puff pastry dengan kuning telur.

– Panggang dengan suhu 200 derajat selama 15 menit.

 

6. Beef sausage pastry.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@novikahandayani

Bahan:
– Lembaran puff pastry
– Sosis (isian bisa diganti smoked beef atau sesuai selera)
– Keju (bisa gunakan jenis moza/quick melt/cheddar)
– Mentega

Cara membuat:
– Satu lembar puff pastry dibagi jadi empat kotak.

– Masing-masing diisi dengan sosis, 1 sosis bagi 3, terus dibelah dua lagi. Sesuaikan dan susun agar sosis nantinya tidak terlalu menonjol saat kulitnya dilipat.

– Tambah keju (opsional, tambah saus dan mayo).

– Lipat kulit jadi bentuk segitiga. Rapatkan ujung-ujungnya.

– Di bagian tengah, buat irisan tipis memanjang dengan pisau agar bagian isi juga matang dengan baik. Lakukan di kedua sisi.

– Oles mentega di kedua sisi.

– Panggang di oven suhu 220 derajat sekitar 15 menit (sesuaikan dengan oven masing-masing).

 

7. Choco crunchy puff pastry.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@dapur.sibobon

Bahan:
– 1 lembar puff pastry siap pakai
– Cokelat hazelnut crunchy
– 1 butir kuning telur (kocok lepas)

Cara membuat:
– Gilas puff pastry sebentar, jangan terlalu tipis.

– Potong-potong puff pastry bentuk persegi kurang lebih 10×10 cm.

– Ambil 1 bagian, beri 1 sdm coklat di tengahnya.

– Oles pinggir puff pastry dengan kuning telur, lalu lipat membentuk segitiga.

– Lakukan sampai semua puff pastry habis.

– Terakhir oles permukaan puff pastry dengan kuning telur, boleh juga di taburi gula di atasnya.

– Panggang 20 menit.

– Cococrunchy puff pastry siap dihidangkan.

 

8. Sosijbrood.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@filanigunady

Bahan:
– Puff instan
– 350 gram daging sapi (tanpa lemak) cincang
– 4 sdm tepung roti
– 2 sdm gula pasir
– 1 sdm saus tiram
– 5 siung bawang putih
– 1 butir kuning telur
– 1/2 buah bawang bombai
– Putih telur
– Pala bubuk
– Garam secukupnya
– Lada hitam secukupnya
– Penyedap rasa secukupnya (opsional)
– 2 butir telur ayam rebus
– Sosis

Cara membuat:
– Blender daging, tepung roti, bawang bombai dan bawang putih hingga halus.

– Dalam wadah campurkan kuning telur, garam, lada hitam, gula, pala bubuk, penyedap. Aduk hingga rata.

– Campur jadi 1 dengan daging yang sudah halus. Aduk hingga rata.

– Ambil sedikit adonan bisa digoreng sedikit dulu untuk cicip rasa.

– Susun puff instan di loyang anti lengket, tata daging. Tambahkan sosis atau telur rebus sesuai selera.

– Tutup dengan 1 lembar puff instan.

– Olesi pinggirannya dengan putih telur agar menempel dengan baik.

– Lalu potong menjadi beberapa bagian, besarnya disesuaikan selera masing-masing.

– Oles rata dengan kuning telur. (Usahakan kuning telurnya tidak jatuh di loyang agar tidak gosong)

– Panggang sekitar 40 menit dengan suhu 180 derajat api atas bawah atau hingga coklat keemasan.

– Jangan lupa untuk panaskan oven dulu sebelum dimasukkan agar puff bisa crunchy.

 

9. Puff pastry sticks.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@lita.awallani

Bahan:
– Lembaran puff pastry siap pakai
– Keju cheddar
– 2 kuning telur
– 1 sdm mentega cair

Cara membuat:
– Potong-potong lembaran puff pastry memanjang 1,5 x 15cm (atau sesuai selera).

– Oles bagian atasnya dengan campuran kuning telur dan mentega cair. Taburi garnish keju parut.

– Panaskan oven suhu 180 derajat, panggang selama 30 menit atau sampai puff pastry mengembang sempurna (tergantung masing-masing oven)

– Sajikan.

 

10. Pisang molen.

10 Resep kreasi puff pastry, lezat dan cocok jadi sajian keluarga

foto: Instagram/@mrssylviano

Bahan:
– Pisang
– Puff pastry
– Gula dan cinnamon (opsional)
– Keju/coklat (sesuaikan dengan selera)
– Egg wash (telur dan 2 sdm air)

Cara membuat:
– Puff pastry beku, dipindahkan ke chiller semalaman.

– Keluarkan puff pastry, giling sekitar 0,3-0,5 cm.

– Potong pisang.

– Jika pisang dirasa belum terlalu matang, bisa dipanggang dulu dalam oven berikut dengan kulitnya. Sampai kulit berwarna hitam, keluarkan dan biarkan dingin.

– Bungkus pisang dengan puff pastry.

– Lanjut egg wash, masukkan ke dalam chiller minimal 30 menit.

– Panaskan oven 200 C dan egg wash lagi sebelum dipanggang selama 18-20 menit.