Tips Menghadapi Pacar yang Jarang Kasih Kabar 2023

BERITA BURUNG – Dalam hubungan apa pun itu, komunikasi adalah fondasi yang mengukuhkan. Itulah mengapa bagi setiap pasangan yang menjalin hubungan, saling bertukar kabar adalah hal yang penting. Bukan bermaksud untuk mengambil kebebasan satu sama lain, melainkan untuk memastikan kondisi masing-masing dalam keadaan baik-baik saja.

Namun, gimana jadinya kalau salah satu pasangan justru seolah cuek karena jarang memberi kabar kepada pasangannya? Tentu bisa memunculkan kekhawatiran dan anggapan kalau ia tidak dianggap penting bukan? Nah, daripada terus menerus menyimpan anggapan buruk, lebih baik simak informasi di bawah ini.

Ada sejumlah tips yang bisa dilakukan untuk menghadapi pacar yang jarang kasih kabar! Bagaimana caranya?

1. Jangan overthinking dan berpikir yang negatif

overthinking

Rasanya memang menyebalkan saat kita di sini sedang was-was menunggu kabar dari si pacar, tapi kabar itu tak kunjung datang. Namun, hal utama yang perlu kamu lakukan adalah jangan overthinking dan membiarkan pikiran negatif menguasai dirimu.

Pertama, pikiran dan asumsi negatif itu belum tentu benar terjadi, sehingga itu hanya akan menyiksa batin dan pikiranmu saja. Kedua, pikiran yang salah hanya akan memperkeruh suasana dan bisa berpotensi membuat hubungan kalian hancur karena bisa saja kamu membuat keputusan yang keliru. Hasilnya, penyesalan yang akan tertinggal. Nah, lebih banyak kerugiannya kan daripada hal baiknya?

2. Jangan buru-buru marah

jangan buru buru marah

Ini adalah salah satu contoh dampak dari menyimpan pikiran negatif, kamu jadi buru-buru marah. Padahal, bisa saja ia punya alasan yang jelas dan bisa diterima.

Untuk itu, tetaplah tenang dan jangan panik apalagi ngambek tidak jelas. Ingat sekali lagi, Bela, pikiran dan emosi negatif hanya akan memperburuk keadaan. Saat kamu marah-marah dan ternyata situasi yang terjadi tidak seperti apa yang kamu tuduhkan, itu akan menjadi bumerang karena bisa saja pacarmu juga terpancing emosi.

3. Tidak perlu menghubunginya berkali-kali

tidak perlu mengubungi nya berkali kali

Tahu, kok, rasanya tidak dikabarkan itu memang menyebalkan. Tapi, paling tidak tahan diri untuk tidak membombardir pacarmu dengan menelpon atau mengirimi chat berkali-kali, ya.

Bisa saja dia tengah sibuk dan mungkin belum sempat menghubungimu. Jadi, kalau kamu mengejarnya dengan cara seperti itu, ia malah menjadi jengah dan malas denganmu.

Lalu, bagaimana caranya untuk memberi tahu si pacar dengan tegas kalau kamu khawatir tanpa memberikan kesan yang berlebihan? Coba aja chat seperti ini, “Kalau kamu masih ingat pacar dan sudah nggak sibuk, kabarin aku ya!”. Lalu, tunggu balasannya, deh, karena ia pasti baca kok.

4. Coba cari tahu dulu aktivitasnya di media sosial
coba cari tahu dulu aktivitas mdedia sosial dia

Udah dihubungi juga, tapi masih nggak muncul-muncul? Nggak mau berpikir negatif? Coba konfirmasi keberadaannya lewat media sosial aja! Sebab, ada beberapa orang yang terkadang sedang tidak ingin membalas chat namun tetap ingin berselancar di media sosial.

Nah, kalau ternyata pacarmu seperti itu, kamu bisa bertanya langsung dengan cara membalas story yang ia unggah. Tanyakan kepadanya mengapa ia tidak memberikan kabar. Bisa juga beri tahu ia bahwa sesibuk apa pun aktivitas yang ia lakukan, ada baiknya untuk memberikan kabar terlebih dahulu agar kamu tidak terlalu cemas memikirkannya.

5. Ketika ia muncul, jangan todong ia dengan banyak pertanyaan

ketika ia muncul jangan beri ia pertanyan

Saat mungkin pacarmu sudah datang dan membalas pesanmu, usahakan untuk tidak membombardir ia dengan banyak pertanyaan yang menyudutkan seperti “kamu dari mana aja?”, “Hbis ngapain aja?”, “Sama siapa?”, “Kenapa nggak ngabarin?”, dan semacamnya.

Berikan ia waktu dulu, karena mungkin saja ia baru selesai melakukan aktivitas yang melelahkan atau baru selesai kerja. Toh, dia juga tahu dari pesanmu kalau kamu menunggu kabar darinya. Jadi, kalau ia pacar yang baik, ia pasti akan bercerita dan menjelaskan padamu aktivitasnya karena merasa tidak enak sudah nyuekin kamu seharian.

Coba bayangkan kamu di posisinya. Saat sedang lelah mengerjakan sesuatu atau mungkin memang sedang butuh waktu untuk sendiri, pasangannya tiba-tiba menyudutkan dengan pertanyaan yang tidak-tidak.

6. Tanyakan langsung padanya saat kalian bertemu

tanyak pada dai saat kalian bertemu

Terkadang komunikasi via chat itu bisa menimbulkan miskomunikasi karena ada perbedaan intonasi dan keterbatasan lainnya. Begitu pun dengan telepon, kita tidak bisa leluasa meluapkan apa yang kita rasakan dan pikirkan, sehingga terkadang juga bisa menimbulkan cekcok atau mungkin masalahnya menggantung.

Untuk itu, kalau pacarmu mulai jarang kasih kabar, bahas secara langsung face to face bisa menjadi salah satu solusi terbaiknya. Dengan bertemu secara langsung, tidak ada keterbatasan untuk membahas masalah kabar tersebut dan semuanya bisa lebih clear.

Setelah itu, kalian juga bisa sama-sama mencari solusi agar kejadian tersebut nggak terulang lagi.