7 Proyektor Mini Terbaik 2024, Mulai Rp2 Jutaan
7 Proyektor Mini Terbaik 2024, Mulai Rp2 Jutaan
Ingin merasakan sensasi berbeda saat menonton film di rumah? Kamu bisa gunakan bantuan proyektor mini untuk dapat pengalaman lebih seru. Menonton film melalui proyektor akan menyuguhkan audio dan video yang lebih baik dibanding menonton di ponsel.
Namun, gak semua proyektor mini punya kualitas baik dan bisa diandalkan. Oleh karena itu, kamu perlu cermat dalam memilih proyektor yang awet. Daripada kamu bingung, kamu bisa simak beberapa ulasan proyektor mini terbaik sebagai referensi.
1. Ezzrale EZH5+Pro
Gak cuma itu, Ezzrale EZH5+Pro juga bisa dimanfaatkan untuk menjadi Bluetooth speaker, lho. Kualitas audio yang dihasilkan pun cukup jernih dan nendang untuk mendengarkan musik. Cocok buat kamu yang suka mengoleksi proyektor multifungsi.
Harga Ezzrale EZH5+Pro: Rp2,8 juta
2.Proyektor Mini ViewSonic M1 Mini Plus
Selain fitur pelindung mata, produk ini juga dibekali dengan speaker JBL internal yang bisa dikoneksikan melalui Bluetooth. Dengan begitu, kamu bisa menikmati pengalaman menonton film dengan kualitas audio yang lebih baik.
Harga ViewSonic M1 Mini Plus: Rp3,7 juta
3. Asus ZenBeam S2
Ukurannya yang mungil dan bodi yang ramping membuatnya sangat mudah untuk dibawa berpergian. Di samping itu, proyektor ini juga bisa menggantikan peran senter dan penerangan darurat saat dibawa berkemah di alam bebas.
Harga Asus ZenBeam S2: Rp9,3 juta
Baca Juga: 5 LCD Proyektor di Bawah Rp6 Juta untuk Rapat Pleno Pemilu
4. BenQ GV31
- 7 Platform AI Terbaik untuk Desain Grafis, Apa Saja?
- 3 Cara Melihat Kata Sandi Email yang Lupa, Pakai HP dan Laptop
- Mengenal Ransomware, Kejahatan Siber yang Bisa Lumpuhkan Sistem!
Selanjutnya, ada proyektor mini terbaik dari BenQ GV31. Produk ini sangat recommended buat kamu yang gemar menonton film di rumah. Pasalnya, proyektor mini ini bisa langsung terhubung dengan platform layanan streaming film dengan menyambungkan USB saja.
Uniknya, proyektor ini dilengkapi dengan remote control yang berguna untuk mengganti tontonan dari jarak jauh. Jadi, kamu gak perlu bangun dari tempat duduk hanya untuk mengganti konten video yang kurang kamu minati.
Harga BenQ GV31: Rp10,5 juta
5. Samsung The Freestyle
Menariknya, proyektor ini dilengkapi dengan fitur Auto Leveling yang dapat memastikan tampilan layar tetap rata di berbagai media. Bodinya yang simetris dan juga kokoh sehingga sangat cocok untuk dibawa berpergian ke alam bebas.
Harga Samsung The Freestyle: Rp11,2 juta
Baca Juga: Beragam Proyektor Canggih dari Epson, Cocok di Segala Kebutuhan!
6. XGIMI Technology Halo
Gak cuma itu saja, kualitas suara yang dihasilkan proyektor ini pun mengagumkan. Proyektor XGIMI Technology Halo ini mampu memberikan pengalaman menonton video dengan kualitas audio bak sedang di bioskop. Nonton film pun makin seru dan gak perlu ke bioskop lagi, deh!
Harga XGIMI TechnologyHalo: Rp13,9 juta
7. Epson EpiqVision Mini EF-12
Selain itu, proyektor ini sangat kompatibel untuk menampilkan konten video dengan kualitas yang mengagumkan. Epson EpiqVision Mini EF-12 dibekali tampilan proyeksi yang cerah dan audio jernih yang didukung Yamaha. Meski dibanderol dengan harga tinggi, tetapi kualitasnya memang sepadan dengan harganya.
Harga Epson EpiqVision Mini EF-12: Rp19,8 juta
Itulah beberapa pilihan proyektor mini terbaik yang bisa kamu pertimbangkan untuk dibeli tahun ini. Jadi, proyektor mana yang paling worth to buy buatmu?
Baca Juga: Cara Mengubah HP Android Jadi Remote TV, AC, DVD, dan LCD