6 Waktu yang Tidak Tepat untuk Memeluk Seseorang, Bikin Nggak Nyaman!
6 Waktu yang Tidak Tepat untuk Memeluk Seseorang, Bikin Nggak Nyaman!
Perhatikan situasi dan kondisinya!
BERITA BURUNG Pada beberapa waktu tertentu, pelukan dapat menjadi ungkapan kasih sayang timbal balik yang hangat dan menyenangkan. Namun, pelukan juga berpotensi untuk menimbulkan ketidaknyamanan jika dilakukan pada saat salah satunya tidak mau. Hal ini karena banyak emosi yang bisa diungkapkan melalui pelukan, seperti kebahagiaan, kenyamanan, atau kasih sayang.
Meski untuk sebagian orang pelukan dianggap sebagai salah satu sapaan yang umum, namun hal ini mungkin tidak berlaku bagi beberapa orang lainnya. Oleh karena itu, penting untuk memahami budaya, konteks, dan hubungan dengan seseorang sebelum mencoba untuk memulai berpelukan.
Melansir Best Life, untuk menghindari interaksi yang canggung atau bahkan menyebabkan salah paham, ada beberapa aturan yang harus diketahui untuk memeluk seseorang. Terdapat 6 waktu yang tidak tepat untuk digunakan memeluk seseorang. Apa saja? Simak informasi selengkapnya berikut ini, yuk!
1. Pelukan di tempat kerja
Tempat kerja penuh dengan dinamika yang bisa menjadi lebih rumit bila ada kontak fisik secara berlebihan. Oleh karena itu, ahli tidak merekomendasikan untuk memeluk rekan kerja dalam berbagai situasi. Pasalnya, tempat kerja dianggap sebagai lingkungan profesional dan biasanya zona bebas pelukan. Hal ini juga termasuk untuk pertemuan atau acara bisnis.
Selain itu, dianjurkan juga untuk menghindari pelukan saat bertemu seseorang untuk pertama kalinya di kantor, seperti saat wawancara kerja. Situasi tertentu mungkin dapat membuat pelukan di tempat kerja dapat diterima, namun harus tetap berhati-hati untuk melakukannya. Hal ini karena pelukan di ranah profesional sangat bergantung pada hubungan kedekatan antara dua rekan kerja.
2. Berlaku juga untuk orang lain dari bidang pekerjaan berbeda
Sesama rekan kerja sebaiknya tidak pernah berpelukan, kecuali kedua belah pihak telah memiliki hubungan yang dekat dan berada di tingkat kenyamanan yang lebih tinggi. Hal ini pun berlaku untuk siapa saja yang bekerja padamu dalam kapasitas apa pun. Meski kamu mungkin memiliki hubungan yang baik dengan penata rambut pribadimu, namun tidak semua orang akan nyaman dengan sebuah pelukan saat berada di waktu kerja.
Hal terbaik untuk dilakukan oleh orang-orang yang memiliki kedekatan di tempat kerja adalah dengan memiliki batasan untuk menjaga hubungan agar tetap profesional dan objektif. Oleh karena itu, pelukan di tempat kerja menjadi salah satu hal yang dilarang. Adapun kontak fisik yang formal dan umum untuk dilakukan di ranah pekerjaan adalah jabat tangan.
3. Jangan berpelukan jika sedang sakit atau terluka
Pelukan membawa kamu secara langsung ke ruang pribadi seseorang. Oleh karena itu, berpelukan mungkin menjadi hal yang tidak diinginkan saat orang tersebut sedang sakit atau terluka. Apabila orang tersebut sakit, memakai masker, menggunakan gips atau penyangga, maka kamu harus menahan diri untuk memeluknya, meski itu merupakan tanda dari kepedulian. Cobalah lihat bahasa tubuhnya apakah dia bersedia menerima pelukan atau tidak.
Kamu harus selalu peka terhadap isyarat halus dari orang lain, terlepas dari bagaimana keadaan mereka secara fisik. Kamu juga dapat mengetahui apakah seseorang terbuka untuk menerima pelukan dengan memperhatikan bahasa tubuhnya.
4. Tidak berpelukan jika sentuhan fisik jadi hal sensitif dalam budaya dan agama
Tidak perlu memaksakan untuk tetap berpelukan jika itu merupakan hal yang sensitif dalam budaya atau agama seseorang. Pasalnya, beberapa budaya menganggap jika berpelukan bukan sebagai hal yang umum untuk dilakukan. Oleh karena itu, kamu perlu memiliki pemahaman tentang norma yang dianut oleh orang lain untuk membantu menentukan tindakan sapaan yang tepat.
Hal ini pun berlaku untuk keyakinan agama yang berbeda-beda. Sebelum memutuskan untuk berpelukan atau melakukan sentuhan fisik lain, cobalah perhatikan isyarat tertentu yang terdapat pada seseorang. Saat kamu melihat orang tersebut mengenakan pakaian keagamaan, penutup kepala, atau pakaian lain, maka lebih baik untuk menganggap jika pelukan tersebut tidak dibutuhkan. Hal ini untuk mengurangi kecanggungan yang mungkin akan timbul.
5. Tidak memeluk saat tangan seseorang penuh
Orang yang menyukai pelukan bahkan mungkin akan merasa tidak nyaman untuk dipeluk pada saat-saat tertentu. Salah satunya adalah saat tangannya sedang penuh dan memegang banyak barang. Oleh karena itu, jika kamu melihat seseorang berjalan dengan membawa banyak belanjaan, paket, atau koper, prioritaskanlah untuk membantunya terlebih dahulu. Bawalah barang-barang tersebut ke suatu tempat untuk disimpan sebelum berpelukan.
6. Jangan berasumsi jika semua teman atau keluarga ingin dipeluk
Bagi anggota keluarga atau teman dekat, mungkin berpelukan adalah hal yang umum. Hal ini biasanya digunakan sebagai ucapan selamat atau saat menyambut kedatangan. Namun, beberapa orang tidak menyukai invasi terhadap ruang pribadinya dan memilih untuk tidak berpelukan. Di sinilah kamu perlu memahami situasi dan kepribadian seseorang.
Di satu sisi, beberapa orang mungkin menginginkan pelukan yang menenangkan saat sedang merasa sedih. Namun, sebagian yang lainnya lebih suka bersedih dengan caranya sendiri dan tidak berpelukan. Selain itu, penting juga untuk tidak berasumsi jika anak-anak selalu ingin dipeluk, terutama jika mereka tidak mengenalmu dengan baik. Biarkanlah mereka memutuskan untuk memberikan sebuah pelukan atau tidak.
Itulah 6 waktu yang tidak tepat untuk digunakan memeluk seseorang. Cobalah bertanya terlebih dahulu untuk mendapat persetujuan dan mengurangi kecanggungan.