10 Monumen Paling Terkenal di Amerika Serikat, Sarat Sejarah
10 Monumen Paling Terkenal di Amerika Serikat, Sarat Sejarah
Mengenang sejarah 247 tahun kemerdekaan Amerika Serikat
BERITA BURUNG Bila bicara tentang Amerika Serikat sebagai negara yang kini berusia 247 tahun, maka akan ada banyak sekali cerita sejarah yang mewarnainya. Apalagi kalau mengingat, Negeri Paman Sam pada tahun 1600 sempat berselisih dengan Inggris hingga terjadi pecahnya Revolusi Amerika.
Di mana dari peristiwa panas itu, akhirnya pada 4 Juli 1776 terdapat suara bulat dari 13 koloni Inggris yang memproklamirkan kemerdekaan dan awal berdirinya Amerika Serikat. Bahkan, terdapat monumen untuk memperingati sejarah berdirinya Amerika Serikat ataupun peristiwa penting lainnya.
Penasaran? Kira-kira apa saja monumen paling terkenal di Amerika Serikat? Informasi lengkapnya, simak dalam artikel berikut ini, Bela.
1. Patung Liberty
Kepopuleran dari Patung Liberty yang berlokasi di Upper New York Bay, Pulau Liberty memang diakui para pelancong. Di mana awalnya, monumen ini dibangun untuk memperingati aliansi yang pernah terjadi antara Perancis dan Amerika ketika Revolusi Amerika (1775-1783).
Patung Liberty dirancang oleh pemahat asal Perancis bernama Frédéric-Auguste Bartholdi. Ia berhasil menyelesaikan proyek tersebut pada bulan Juli 1884. Bahkan, Bartholdi dibantu oleh Gustave Eiffel (perancang menara Effel) dalam merancang kerangka besi Liberty.
Nama patung ini, sebenarnya adalah “Liberty Enlightening the World” atau Liberty yang menyinari dunia. Patung Liberty digambarkan sebagai seorang perempuan yang sedang membebaskan diri dari belenggu tirani. Tangan kanannya memegang sebuah obor dengan api yang menyala, dan ini melambangkan kebebasan.
Sementara, tangan kirinya memegang sebuah buku dengan tulisan “July 4, 1776” (dengan angka Romawi), yakni hari kemerdekaan Amerika. Ia mengenakan jubah yang menjuntai dan 7 bayangan dari paku besar pada mahkotanya yang melambangkan 7 samudra dan benua.
2. Lincoln
Bagi para pelancong yang datang ke Amerika Serikat, maka biasanya juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke Lincoln. Lantaran, bangunan tersebut dikenal sebagai monumen nasional Negeri Paman Sam, yang dibangun untuk menghormati Presiden Amerika Serikat ke-16 yaitu Abraham Lincoln.
Monumen ini berada di National Mall, Washington, D.C. berseberangan dengan Monumen Washington. Arsitek dari Lincoln bernama Henry Bacon, serta dibantu Daniel Chester French sebagai pembuat patung besar Abraham Lincoln yang diletakkan di dalam monumen. Sedangkan, sosok Jules Guerin bertindak sebagai pelukis mural interior monumen ini.
Lincoln yang diresmikan pada tahun 1922, memiliki bentuk seperti kuil Yunani gaya Doria. Di dalamnya terdapat patung Abraham Lincoln sedang duduk beserta inskripsi dua pidato terkenal dari Lincoln, yaitu Pidato Gettysburg dan pidato pelantikan keduanya sebagai presiden.
Monumen ini menjadi tempat penyampaian pidato-pidato terkenal, termasuk pidato I Have a Dream yang disampaikan pada puncak Pawai di Washington untuk Pekerjaan dan Kebebasan, pada 28 Agustus 1963. Lincoln dikelola oleh Dinas Taman Nasional Amerika Serikat dan dimasukkan ke dalam salah satu monumen dalam kategori Mal Nasional dan Taman Memorial.
3. Monumen Washington
Bila membahas tentang Monumen Washington, diketahui sebagai monumen berbentuk obelisk yang berada di tengah kawasan National Mall di Washington, D.C. Monumen ini, didirikan untuk mengenang Presiden Amerika Serikat yang pertama, sekaligus pemimpin Tentara Kontinental yang merebut kemerdekaan Amerika Serikat dari Inggris.
Monumen Washington terbuat dari marmer, granit, dan batu pasir yang dirancang oleh Robert Mills, salah satu arsitek terkenal Amerika Serikat pada 1840-an. Pembangunan monumen dimulai pada 1848 dan baru selesai pada 1884, hampir 30 tahun setelah Robert Mills meninggal dunia.
Pembangunan memakan waktu sangat lama karena kurangnya dana dan gangguan akibat Perang Saudara Amerika Serikat. Menurut informasi, peletakan batu pertama dilakukan pada 4 Juli 1848, dan batu terakhir pada 6 Desember 1884.
Setelah pembangunan selesai, monumen dengan tinggi 169 meter ini sempat memegang rekor dunia untuk bangunan tertinggi. Hingga akhirnya Monumen Washington dikalahkan oleh rekor ukuran Menara Eiffel pada tahun 1889.
4. Gateway Arch
Gateway Arch atau yang disebut juga Jefferson National Expansion Memorial, merupakan sebuah taman yang terletak di Kota St. Louis, Missouri, Amerika Serikat. Taman ini terkenal memiliki marka tanah yang berbentuk sebuah lengkungan, dan merupakan tugu peringatan tempat dimulainya ekspedisi Lewis dan Clark.
Lokasi taman ini dijadikan sebagai tugu peringatan nasional Amerika Serikat pada tanggal 21 Desember 1935. Situs peringatan ini, memiliki luas taman sekitar 37 hektar di tepi Sungai Mississippi di kota asli St. Louis. Pada abad ke-21 ini, taman ini dikunjungi tidak kurang dari empat juta pengunjung setiap tahunnya.
5. Monumen Bunker Hill
Bila sedang berada di Boston, maka cobalah berkunjung ke Monumen Bunker Hill. Bentuk monumennya berupa obelisk yang berlokasi tepat di Charles Town, Boston, Massachusetts, salah satu tempat yang menjadi saksi sejarah Revolusi Amerika.
Monumen ini menjadi tujuan akhir dalam perjalan Freedom Trail Boston. Bangunan yang dirancang oleh Solomon Willard pada tahun 1843 ini memiliki tinggi 67 meter, lebih rendah 102 meter dari Monumen Washinton.
6. Benteng McHenry
Ada pula Benteng McHenry yang berlokasi di Baltimore, Maryland yang dikenal sebagai benteng pesisir Amerika. Menjadi bangunan yang cukup bersejarah, karena Benteng McHenry berhasil mempertahankan Pelabuhan Baltimore dari serangan angkatan laut Inggris dari Teluk Chesapeake, pada 13–14 September 1814.
Benteng McHenry pertama kali dibangun pada 1798 dan masih dipakai oleh angkatan bersenjata AS sampai Perang Dunia I dan oleh Penjaga Pesisir pada Perang Dunia II. Benteng tersebut dijadikan taman nasional pada 1925 dan tahun 1939 dijadikan monumen nasional dan cagar budaya.
7. Arizona
Bicara sejarah wisata Arizona, perlu diketahui kalau USS Arizona (BB-39) adalah kapal tempur kelas Pennsylvania yang dibuat oleh dan untuk Angkatan Laut Amerika Serikat. Kapal ini merupakan kapal ketiga yang dinamai dengan negara bagian Arizona, dan masuk dinas aktif pada tahun 1916.
Saat itu, Arizona bersama delapan kapal tempur lainnya merupakan bagian dari Armada Pasifik Angkatan Laut Amerika Serikat, tengah berlabuh di Pearl Harbor sewaktu Jepang melancarkan serangan dadakannya pada tanggal 7 Desember 1941. Arizona terkena bom tepat pada gudang amunisinya sehingga meledak dan karam dengan 1.177 orang awaknya.
Lantaran, Arizona tenggelam di perairan yang relatif dangkal, superstrukturnya tetap berada di atas permukaan air. Bagian ini kemudian dibongkar, tetapi lambungnya yang berada di bawah permukaan air dibiarkan sebagai tempat peristirahatan terakhir bagi awaknya yang gugur.
Puing-puing kapal tersebut, akhirnya Amerika Serikat mendirikan USS Arizona Memorial, tepat di atas bangkai kapal Arizona pada 30 Mei 1962. Selain sekarang dijadikan peninggalan sejarah, tentunya Arizona jadi bentuk penghormatan kepada mereka yang gugur saat serangan 7 Desember 1941 tersebut.
8. Crazy Horse
Membahas tentang Monumen Crazy Horse adalah patung seorang Indian terbesar di dunia. Patung itu diukir pada sebuah gunung granit di South Dakota, Amerika Serikat. Pembuatan patung ini dimulai pada tahun 1948 ini, berkat ide seseorang bernama Chief Henry Standing Bear yang kemudian ia menghubungi seorang pematung dari AS bernama Korczak Ziolkowski.
Korczak menghabiskan waktunya selama 36 tahun, untuk menyingkirkan sebanyak 7 juta ton batuan granit dari sebuah gunung yang jadi cikal bakal pembuatan patung Indian. Belum usai membuat Crazy Horse, Korczak ternyata menutup usia pada tahun 1982.
Kemudian karya besar Korczak dilanjutkan oleh isteri dan anaknya. Pada tahun 1987, Ruth Ziolkowski (isteri Korczak Ziolkowski), berdiri di depan calon wajah patung Indian (Crazy Horse) yang tingginya sekitar 21,3 meter (70 kaki) sebelum mengukir detail patung Crazy Horse.
9. Little Bighorn Battlefield
Terdapat peninggalan sejarah berupa Monumen Nasional Little Bighorn Battlefield yang menjadi tempat dikenangnya Pertempuran Little Bighorn, pada 25 dan 26 Juni 1876. Lokasi monumen ini berada di Crow Agency, Montana, di Amerika Serikat.
Little Bighorn Battlefield juga berfungsi sebagai pengingat orang-orang yang gugur dalam Pertempuran Kavaleri ke-7 George Armstrong Custer dan pasukan gabungan Lakota – Cheyenne Utara dan Arapaho. Terdapat area Pemakaman Nasional Custer, di mana tempat yang dulunya adalah medan perang dipilih menjadi bagian dari monumen nasional.
Selain itu, ada lokasi aksi militer yang dipimpin Marcus Reno dan Frederick Benteen turut jadi bagian dari monumen nasional. Diketahui, berjarak sekitar 3 mil (4,83 km) tenggara dari medan perang Little Bighorn.
10. George Washington Birthplace
Selanjutnya, terdapat monumen nasional yang sejarahnya menjadi tempat kelahiran Bapak Pendiri Amerika Serikat. Bernama George Washington Brithplace dikenal sebagai salah satu monumen nasional yang berlokasi di Westmoreland County, Virginia.
Saat kamu berkunjung ke sana, kamu dapat mengetahui beberapa fakta tentang George Washington sebagai Bapak Pendiri dan Presiden pertama Amerika Serikat. Washington lahir pada 22 Februari 1732, diketahui kalau ia tinggal di rumah tersebut sampai usia tiga tahun dan kemudian kembali tinggal di sana saat remaja.
Menurut informasi, kediaman Washington memiliki luas sekitar 661,7 hektar. Pada abad 21 ini, George Washington jadi bagian dari upaya berkelanjutan Layanan Taman Nasional untuk menginterpretasikan sumber daya sejarah.
Selain area taman yang dibuka untuk pengunjung, ada pula area dalam rumah, dapur, jalur pendakian, hingga tempat piknik. Kita juga dapat mengunjungi area pemakaman keluarga Washington, yang berisi 32 makam anggota keluarga Washington, termasuk ayah, kakek, hingga kakek buyutnya.
Demikianlah, 10 monumen paling terkenal di Amerika Serikat. Mulai dari monumen untuk mengenang kemerdekaan Negeri Paman Sam hingga jasa Presiden George Washington. Adakah monumen di atas yang ingin kamu kunjungi, Bela?